Pemain berpaspor Belgia itu sejatinya tidak dalam kondisi fit dan terancam absen di laga derby Manchester akhir pekan nanti lantaran mengalami masalah pada punggungnya. Hal itu didapatnya saat menghadapi Aston Villa di final Piala Liga Inggris 2019-2020.
Melansir dari laman Mirror, Jumat (6/3/2020), De Bruyne sendiri mengaku berambisi besar untuk bisa segera pulih secepat mungkin. Meski begitu, pelatih Josep Guardiola sepertinya enggan mengambil resiko besar untuk menurunkan gelandang andalannya tersebut.
Ketimbang memaksa De Bruyne untuk tampil pada akhir pekan nanti, Guardiola justru lebih memilih untuk memberikan waktu pemulihan lebih lama. Eks penggawa Chelsea itu bahkan diberi kelonggaran untuk melewatkan tiga laga Man City berikutnya (termasuk Derby Manchester) guna memulihkan cederanya.