Kemenangan tidak menandakan semua pemain Barcelona bermain apik dalam pertandingan tersebut. Begitu pula Juventus, ada beberapa pemain mereka yang tampil apik saat kalah dari Barcelona. Berikut lima pemain yang tampil bagus dan buruk dalam pertandingan Juventus vs Barcelona, melansir dari Sportskeeda, Kamis (29/10/2020):
5. Alvaro Morata – Juventus (Bagus)
Penyerang Juventus, Alvaro Morata, menjadi momok untuk pertahanan Barcelona. Bagaimana tidak, pemain asal Spanyol itu tiga kali menyarangkan bola ke dalam gawang Barcelona, tetapi tidak dianggap gol karena offside.
Jika Morata tidak terjebak offside, aksinya akan membawa Juventus meraih tiga poin pada Kamis dini hari tadi. Meski gagal mencetak gol, Morata tampil bagus sebagai ujung tombak Juventus.
4. Antoine Griezmann – Barcelona (Buruk)
Antoine Griezmann bermain sebagai penyerang tengah Barcelona saat melawan Juventus. Pertandingan itu adalah kesempatan bagi Griezmann untuk membuktikan kualitasnya kepada Pelatih Barcelona, Ronald Koeman. Akan tetapi, ia justru tidak tampil maksimal.
Griezmann melewatkan beberapa peluang untuk menambah keunggulan Barcelona atas Juventus. Jika pemain asal Prancis itu lebih tajam di depan gawang lawan, Barcelona mungkin menang lebih dari 2-0.