BARCELONA – Lionel Messi kabarnya meminta perpanjangan kontrak dua tahun dari manajemen Barcelona. Menurut laporan Catalunya Radio, La Pulga –julukan Lionel Messi– akan bertahan di Barcelona hingga musim panas 2023, sebelum akhirnya melanjutkan karier bersama klub Amerika Serikat, Inter Miami.
Kontrak Lionel Messi bersama Barcelona berakhir pada 30 Juni 2021. Hingga kini, kedua belah pihak memang belum menyetujui perpanjangan kontrak.
Namun, La Pulga memiliki tekad kuat bertahan di Barcelona setidaknya hingga dua musim mendatang. Menurut laporan Marca, Lionel Messi sengaja bertahan di Barcelona hingga pengujung musim 2022-2023.
Hal itu supaya Lionel Messi tampil maksimal saat membela Tim Nasional Argentina di Piala Dunia Qatar yang berlangsung pada November-Desember 2022. Barulah pada musim panas 2023, Lionel Messi memilih angkat kaki dari Estadio Camp Nou.
Di usia yang sudah menginjak 36 tahun pada 2023, Lionel Messi dipercaya masih tampil kompetitif. Buktinya musim ini. Meski hampir menginjak 34 tahun, Lionel Messi tampil trengginas dan untuk sementara duduk sebagai top skor sementara Liga Spanyol 2020-2021 dengan 25 gol.
Ada sejumlah alasan Lionel Messi akan bergabung bersama Inter Miami, salah satunya mencari ketenangan. Semenjak namanya melambung sebagai pesepakbola, Lionel Messi tak bisa hidup tenang.