Aduriz Ungkap Alasan Pensiun meski Musim 2019-2020 Belum Berakhir

BILBAO – Striker andalan Athletic Bilbao, Aritz Aduriz telah mengumumkan pensiun dari dunia sepakbola pada Rabu 20 Mei 2020. Ia memutuskan untuk menggantungkan sepatunya di usia 39 tahun dan disaat kompetisi Liga Spanyol 2019-2020 belum berakhir karena kondisi memang tak memungkinkan baginya untuk terus berlanjut.

Aduriz tepatnya sudah tak bisa melanjutkan kariernya di sepakbola karena dirinya mengalami cedera pinggul yang cukup parah dan harus segera melakukan operasi. Sebelumnya penyerang veteran Bilbao itu pun sudah menahan untuk tidak melakukan operasi lantaran ingin mengakhiri musim ini dengan baik bersama klub tersebut.

Apalagi Bilbao pada akhirnya bisa juga mencapai final Copa del Rey 2019-2020 dan akan menghadapi Real Sociedad. Namun, karena adanya wabah virus corona hingga akhirnya kompetisi terus-terusan ditunda, Aduriz jadi kehilangan banyak waktu.

Para dokter yang merawatnya sudah menyarankan Aduriz untuk segera melakukan operasi pinggul secepat mungkin agar bisa hidup normal kembali. Karena paksaan dari dokter-dokter tersebut serta Aduriz pun merasa tubuhnya tak sanggup lagi jika dipaksakan bermain, maka ia pun akhirnya memutuskan untuk pensiun.