Wan-Bissaka Sebut Sterling sebagai Lawan Terberatnya

MANCHESTER – Bek Manchester United, Aaron Wan-Bissaka, mengungkapkan bahwa lawan terberat yang pernah ia hadapi dalam kariernya adalah winger Manchester City, Raheem Sterling. Meski begitu, ia mengakui bahwa menghadaoi Setrling membuatnya dapat menikmati pertandingan.

Diakui oleh Wan-Bissaka bahwa menjaga Sterling bukanlah perkara mudah. Sebab, Sterling memiliki kecepatan dan punya skill individu yang baik dalam mengolah si kulit bundar. Akan tetapi, justru hal itulah yang membuat Wan-Bissaka merasa tertantang.

Raheem Sterling

“Saya akan mengatakan Raheem Sterling. Itu adalah pertempuran yang paling saya nikmati. Dia terus berjalan, terus saja mendatangi Anda. Tidak masalah jika dia tidak dapat melewati Anda dalam satu tantangan, namun ia akan terus datang kembali lebih banyak setiap saat. Itulah yang saya sukai,” jelas Wan-Bissaka, seperti dilansir dari Team Talk, Selasa (7/4/2020).

Di dua pertandingan terakhir melawan Man City, Man United sejatinya selalu memperoleh kemenangan. Tak ayal, hal itu membuat senang. Pasalnya, di dua laga tersebut Wan-Bissaka merasa mampu menampilkan performa terbaiknya.

“Saya senang dengan penampilan saya di kedua liga derby dan hasilnya dua kali kemenangan yang kami butuhkan. Yang kedua tepat sebelum lockdown, dan itu malam yang luar biasa,” ujar Wan-Bissaka.

“Kami siap untuk pertandingan itu dan kami menunjukkan itu sebagai tim di lapangan. Ketika Scott (McTominay) mencetak gol kedua, seluruh stadion baru saja padam dan Anda bisa melihat apa artinya itu bagi semua orang,” pungkas bek asal Inggris itu.