Shaw Harap Kompetisi Liga Inggris Bisa Kembali Bergulir Secepatnya

MANCHESTER – Pemain bertahan Manchester United, Luke Shaw, berharap pandemi virus corona segera berakhir dan kompetisi bisa kembali bergulir secepatnya. Sebagiamana diketahui, kondisi yang tengah terjadi membuat sebagian besar kompetisi, termasuk Liga Inggris ditangguhkan untuk sementara waktu.

Meski kecewa dengan situasi yang terjasi, Shaw tetap mendukung keputusan itu demi keselamatan banyak orang. Ia pun berharap semua orang mengikuti protokol kesehatan yang ada agar penularan virus ini semakin mengecil.

“Semoga saja semuanya bisa berubah ke arah positif setelah ini, dan saya rasa semuanya harus tetap mengikuti petunjuk dan instruksi untuk tetap berada di rumah. Semoga saja kompetisi bisa dilanjutkan sesegera mungkin,” ujar Shaw, melansir dari laman Sky Sports, Selasa (14/4/2020).

“Saya tahu bahwa kami [pemain] rindu bermain, namun saya yakin para fans lebih merindukannya. Semoga saja bulan depan kami sudah bisa bermain. Kami hanya perlu terus bekerja keras, dan ketika hari itu datang, kami sudah siap untuk bertanding,” tambahnya.

Shaw sendiri menilai kalau timnya menjadi salah satu yang paling dirugikan akibat penundaan kompetisi yang terjadi. Sebab menurutnya, Man United tengah menunjukkan performa positif sebelum kompetisi ditangguhkan.

“Saya rasa itu adalah situasi yang paling mengecewakan, karena kami tengah berada dalam momentum yang bagus, lalu tiba-tiba semuanya harus dihentikan,” lanjutnya.