Kondisi tersebut membuat Tottenham memiliki tugas berat kala harus menyambangi markas RB Leipzig untuk melakoni laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2019-2020. Apalagi, Tottenham dituntut mencetak gol untuk membalikkan keadaan lantaran saat ini mereka tertinggal dengan agregat 0-1.
Masa-masa sulit Tottenham semakin terlihat karena dalam lima pertandingan terakhir di semua kompetisi, tim besutan Jose Mourinho itu selalu gagal meraih kemenangan. Secara berurutan The Lilywhites ditaklukkan oleh Leipzig, Chelsea, Wolverhampton Wanderers, dan Norwich City. Kemudian, pada laga teranyar mereka imbang 1-1 kontra Burnley.
Kendati demikian, Alli menolak untuk menyerah. Menurutnya, Tottenham pernah berada di dalam situasi yang lebih buruk dari ini dan berhasil bangkit. Itulah mengapa ia meminta seluruh orang di tim menyambut laga leg kedua kontra Leipzig dengan energi positif.