JAKARTA – Persija Jakarta merayakan hari jadi timnya yang ke-91 dengan sempurna lantaran berhasil meraih kemenangan saat menghadapi Persipura Jayapura di laga pekan ke-29 Liga 1 2019 pada Kamis 28 November 2019. Bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Persija tepatnya mampu menang tipis 1-0 atas tim tamunya tersebut.
Kemenangan Persija itu pun sebenarnya tidak mudah untuk mereka dapatkan. Sebab gol semata wayang Persija itu baru terjadi di pertengahan babak kedua, tepatnya di menit ke-75 melalui aksi Joan Tomas Campasol. Padahal, sebelum masuknya gol Joan Tomas itu Persija sudah mendapatkan begitu banyak peluang yang bisa saja dikonversikan menjadi sebuah gol jika penyelesaian akhir skuad asuhan Edson Tavares itu tidak buruk.
Tercatat total ada 11 peluang tercipta untuk Persija di sepanjang pertandingan melawan Persipura. Namun, dari 11 peluang itu nyatanya Persija hanya bisa mencetak satu gol saja. Lantas hal tersebut pun dipertanyakan oleh awak media yang merasa Persija tak bermain begitu efektif.