Jelang Tandang ke Markas Atletico, Sarri Ingin Juventus Tampil Tanpa Beban

MADRID – Juventus akan lebih dulu bertandang ke markas Atletico Madrid di laga perdana Grup D Liga Champions 2019-2020, pada Kamis 19 September 2019 dini hari WIB. Pelatih Juventus, Maurizio Sarri mengatakan kalau timnya memiliki ambisi besar untuk bisa meraih poin penuh di laga kandang mereka kali ini.

Akan tetapi, meski memiliki ambisi besar untuk bisa menang di laga kontra Atletico nanti, pelatih berpaspor Italia itu juga mengimbau kepada anak-anak asuhannya untuk tetap menikmati pertandingan mereka sebaik mungkin.

Juventus bakal bertandang lebih dulu ke markas Atletico Madrid

“Kami Juventus dan bagi kami tujuannya selalu untuk menang. Kami harus menghadapi pertandingan ini dengan tekad mutlak, tetapi juga akan tampil tanpa beban, karena penting bagi para pemain untuk bisa menikmati pertandingan mereka,” ujar Sarri, melansir dari laman resmi Juventus, Rabu (18/9/2019).

Sementara itu, berbicara mengenai kesiapan pemain, Sarri mengklaim kalau saat ini skuadnya dalam keadaan baik dan hampir semua pemain dalam kondisi siap untuk diturunkan di laga kontra Atletico nanti.

Sedang terkait kondisi gelandangnya, Miralem Pjanic, Sarri memastikan pemainnya tersebut sudah dalam kondisi fit setelah mengalami cedera pada laga terakhir Juventus kontra Fiorentina di Liga Italia musim ini.

“Para pemain adalah salah satu tim yang dapat mulai memenangkan Liga Champions. Dengan karakteristik mereka, saat ini para pemain siap untuk diturunkan,” tambahnya.

Miralem Pjanic pulih jelang laga kontra Atletico Madrid

“Dia (Pjanic) dalam keadaan baik, dan sudah berlatih secara teratur dengan teman-temannya. Tapi kami masih akan melakukan evaluasi siapa yang lebih siap untuk turun di laga nanti,” tutupnya.